Aquarius Kanan dan Kiri
Ga pernah kepikiran kalau gue akan punya sahabat yang Sun Sign-nya Aquarius.
Gue pikir cukup 5 Scorpio di dalam hidupku yang membuat aku sakit kepala hebat.
Karena tidak ada sama sekaili pikiran dan keinginan mencari orang 'terdekat' yang Sun-nya Aquarius karena kelebihan tertentu misalnya dia setia kawan atau sayang sahabat gitu, nggak. Ga pernah kepikiran.
Bahkan gue ga pernah mau belajar lebih untuk tau karakteristik seorang Aquarius.
Tapi kadang, gue kepikirannya mau punya pasangan Aquarius aja karena dia gue sudah redflag dengan laki-laki Taurus dan Gemini.
Pernah terucap dulu "Gue better sama Aquarius dari pada sama Cowok Taurus dan Gemini"
Dan, terjadi!
Terjadi bukan dapet pasangan aquarius seperti cerita di atas, tapi lebih ke sahabat Aquarius.
Jadi gini :
Hampir 10 tahun ada di kantor lama itu bukan waktu yang sebentar, itu pasti udah cukup lama.
Gue ga tau Tuhan punya rencana baik apa buat gue, tapi 2 tahun sebelum gue resign dari kantor lama, Tuhan pelan-pelan udah kasih gue klue dipertemukan dengan sosok 'Aquarius' ini.
Dari salah satu festival musik terbesar di Indonesia, kita ketemu.
Sebelumnya kita memang sudah kenal, tapi sekedar say hi aja, tapi karena festival musik itu, ga tau kenapa kita jadi dekat.
By the way, sahabat aquarius aku ini namanya sama, kita panggil aja princess 1 dan princess 2.
Long story short, kita bertiga akhirnya dekat, sering event bareng, masuk event bareng, ngobrol ini itu, ketawa dan cerita apapun.
Gue perhatiin sahabat-sahabat gue ini, ternyata si Princess 1 ini karakternya sangat cuek, introvert dingin, tapi sangat observant, quite action, tapi sangat lembut hatinya.
Princess 2, extrovert, ceriwis, observant, ekspresif, sama kayak princess 1 dia juga sangat lembut hatinya.
Aquarius, susah sekali menyelami mereka awalnya.
Mereka ga bisa ditebak, mood-nya sangat mempengaruhi mereka, mereka tidak akan terbuka sepenuhnya dengan orang-orang yang mereka tidak mau 'dekat' walau mereka akrab.
Sampai akhirnya aku paham satu hal, mereka sangat pemerhati dan baik hati, mereka selalu punya pemikirannya sendiri diluar pikiran normal orang lain.
Bossy? itu sudah harga mati. Hahaha
Tapi mereka tau batasan dimana mereka harus mengeluarkan sikap-sikap 'bossy'nya mereka.
Dari semua strengness dan weakness mereka, yang paling aku bahagia adalah mereka orang yang apa adanya. Itu adalah nilai yang luar biasa.
Karena setau aku, banyak orang yang tidak menjadi apa adanya bahkan berteman akrab dan itu akan menjadi masalah dikemudian hari.
Tapi mereka sangat persis denganku, yaitu apa-ada-nya.
Semua hal aku syukuri, tapi khusus yang 'apa adanya' aku sangat sangat sangat bersyukur bahwa aku di dekatkan dengan sama sepertiku.
Sampai akhirnya rencana baik Tuhan yang lain menjadikan kita sahabat, yang bukan hanya sahabat, tapi sudah kayak saudara, dimana keluarga kita semuapun jadi dekat juga. Bahagia banget.
Bukan hanya tentang senangnya saja, waktu diantara kita lagi ada masalah kita saling support, kita mau satu sama lain saling memberi tahu kebaikan, dan yang paling penting semakin dekat kita dengan seseorang, kita harus lebih bisa menghargai mereka, itulah yang membuat persahabatan kita makin berkualitas.
Aku pernah ada dititik terendah, mereka yang menguatkanku, dengan caranya mereka.
Ketika aku sedang 'tidak baik-baik saja' dan butuh energi baik dan tertawa aku hanya butuh mereka.
Ketika aku sedang di mental breakdown-ku karena suatu hal, selain keluargaku, aku hanya ingin bersama dengan mereka.
Betapa sayangnya aku dengan mereka, sampai di highlight instagramku aku buat satu highlight dengan tema 'our scene' yang meceritakan tentang kita.
Makanya kalau diantara mereka ada yang 'diganggu' oleh orang lain dan mereka merasa tidak nyaman akan itu, aku orang pertama yang akan marah, karena sahabatku diganggu.
Dengan segala kelebihan dan kekurangan kami, aku yakin Tuhan akan selalu menjaga kami, dan menjadikan kami orang-orang sukses dan bahagia hari ini dan di masa depan.
Aku tidak pernah berpikir, bahwa akan punya sahabat Aquarius di kanan dan kiri ku, yang sangat cuek.
But i have them, dan aku bahagia sekali bersama mereka.
Aku sangat bersyukur untuk itu, terima kasih Tuhan-ku yang Maha Baik.
Komentar
Posting Komentar